Jumat, 02 Oktober 2015

Mind Map & Summary Video Minggu Ke-8 Biopsychology



Human Sense- Smell & Taste

Hallo semua! :) saya Silvia, 19 tahun. Saya adalah mahasiswi universitas Ciputra Surabaya dengan jurusan Psikologi angkatan 2014.. Salam kenal yah semua :) 
1 Oktober 2015 merupakan kelas pertama kami pada mata kuliah Biopsychology setelah Ujian Tengah Semester (UTS) yang dibawakan oleh pak Nur Agustinus. Hari ini suasana kelas cukup kondusif dan kami awali proses pembelajaran dengan menonton video “Human Smell & Taste”, materi ini sangat menyenangkan karena videonya bagus dan menarik serta sangat informative
Setelah memahami video yang ditampilkan, saya menemukan banyak informasi menarik yang tidak saya ketahui sebelumnya mengenai indra pengecapan/taste dan penciuman/smell. Saya telah membuat mind map dari 2 materi yang telah saya dapat dengan memberikan sedikit summary yang saya kemas secara singkat, padat dan cukup jelas.
Yang pertama, Pengecapan/Taste, ialah istilah teknis yang digunakan oleh indra rasa yang dimiliki oleh setiap manusia, yang memungkinkan setiap orang merasakan/membedakan selera makan dan benda-benda lain yang ditempatkan kedalam mulut. Proses pengecapan dimulai ketika sebuah benda memasuki mulut seseorang dan terjadi kontak dengan lidah atau area lain dari mulut. Kita bisa merasakan 2 sensasi ketika sesuatu masuk kedalam mulut kita, yaitu enak atau tidak enak, dan masing-masing memiliki kandungan yang baik bagi kesehatan atau merusak kesehatan tubuh manusia. Ada lima rasa yang dimiliki melalui pencicipan, yitu manis, garam, asam, pahit, dan gurih.
Pemahaman klasik dari indera pengecap awalnya hanya menetapkan empat rasa yang dimiliki seseorang, yaitu manis, asin, asam, dan pahit. Masing-masing selera ini melayani tujuan biologis tertentu, di luar kenikmatan sederhana dari makanan. Pahit, misalnya, sering berfungsi sebagai peringatan bahwa sumber makanan alami beracun atau mungkin sebaliknya membuat seseorang sakit, sementara manis disajikan untuk menunjukkan bahwa sumber makanan secara tradisional tinggi kalori. Selera tersebut kemungkinan dikembangkan untuk membantu manusia purba mengidentifikasi sumber makanan yang aman yang memberikan nilai gizi yang cukup ketika makanan memasuki mulut seseorang, sebelum melewati lebih lanjut ke sistem seseorang. Rasa kelima yang dapat ditentukan oleh selera belum lama ini diidentifikasi, yang sering disebut gurih atau umami. rasa ini sering dikaitkan dengan makanan yang “gemuk” seperti daging sapi Untuk memperjelas informasi mengenai Taste, saya menyiapkan sebuah Mind Map mengenai Taste, sbb:



Yang kedua, Penciuman/Smell (Hidung) adalah alat indera yang menanggapi rangsangan berupa bau  atau zat kimia yang berupa gas. Di dalam rongga hidung terdapat serabut saraf pembau yang dilengkapi dengan sel-sel pembau, sehingga kita mampu membedakan bau yang sedap dan tidak sedap. Setiap sel pembau mempunyai rambut-rambut halus (silia olfaktori) di ujungnya dan diliputi oleh selaput lendir yang berfungsi sebagai pelembab rongga hidung. Adaptasi terhadap bau-bauan mula-mula berjalan cepat dalam 2 – 3 detik, tetapi kemudian berjalan lebih lambat. Dengan mecium bau, kita dapat mengetahui jenis suatu zat (bahan). Manusia mempu mendeteksi lebih dari 10.000 bau yang berbeda. Saat kita bernapas, yaitu menghirup udara dari luar, molekul-molekul bau yang melayang di udara akan ikut masuk ke dalam rongga hidung dan bertemu dengan sel-sel pembau. Sel-sel pembau tersebut akan terangsang dan merubah rangsangan tersebut menjadi Sinyal yang kemudian mengirimkannya ke Otak melalui Saraf Pembau. Dengan demikian kita dapat mencium berbagai macam bau dari udara luar. Olfaktori adalah organ pendeteksi bau yang berasal dari makanan. Pada manusia, bau mempunyai muatan afeksi yang bisa menyenangkan atau membangkitkan rasa penolakan dan keterlibatan memori, selain itu bau juga penting untuk nafsu makan.  Epitelium pembau mengandung 20 juta sel-sel olfaktori yang khusus dengan aksonakson yang tegak sebagai serabut - serabut saraf pembau. Di akhir setiap sel pembau pada permukaan epitelium mengandung beberapa rambut-rambut pembau yang bereaksi terhadap bahan kimia bau - bauan di udara.Untuk memperjelas informasi mengenai Smell, saya menyiapkan sebuah Mind Map mengenai Smell, sbb:
 



Thankyou For Your Attention


Tidak ada komentar:

Posting Komentar